BEDA BUKAN BERARTI TIDAK BISA

Diposting oleh On 10.54 with No comments

Pasang Iklan
SLB Negeri Bajawa
Hallo salam kenal! Saya Oriana Tamara, saya adalah salah satu guru SM-3T yang bertugas SLB Negeri Bajawa, Kabupaten Ngada. Bahagia dan ceria, kata yang selalu terlintas di kepala saya ketika melihat mereka.  Senyum  tulus yang selalu mereka berikan. Memang sekilas terlihat biasa, namun bila sudah berbaur apalagi masuk kelas dan memulai pelajaran jelas mereka adalah anak-anak berkebutuhan khusus. Namun anak-anak ini harus diberikan perhatian yang sama utamanya dalam  pendidikan dan bina diri mereka agar kelak dapat mandiri. Hari ini seperti biasa.  Cuma, ada yang spesial di hari ini. Karena, Selasa, 2 Desember 2015 kami mulai melaksanakan serangkaian acara untuk memperingati Hari Penyandang Cacat Internasional, yang sebenarnya jatuh pada tanggal 3 Desember. 
Anak anak SLB Negeri Bajawa
Ya…karna SLB di Kabupaten Ngada hanya ada satu, maka kami menyelenggarakan kegiatan bekerja sama dengan Yayasan Citra Nusantara dan Kesusteran Alma. Kemeriahan kegiatan kami mulai pada hari ini Rabu, 2 Desember 2015. Di mulai dari kegiatan jalan sehat, eeiiiitssss bukan jalan sehat biasa tapi jalan sehat sambil membawa tulisan serta membagikan balon bertuliskan pesan moral seperti “Aku, Kamu = Sama”, “Jangan Menyerah”, “ Kita Bisa”, “Berbeda bukan berarti tidak bisa”. Balon-balon di bagikan kepada para pengguna jalan, pedagang di pasar serta para pejabat di kantor-kantor pemerintahan kabupaten Ngada, seperti di Dinas PKPO, Kantor Bupati, DPRD, Kantor KPU, Dinas Penanaman Modal dan Kantor Kelurahan.

Anak anak SLB Negeri Bajawa

Setelah jalan sehat dan membagikan balon, kita lanjut untuk lomba-lomba yang di laksanakan di Stadion Lebijaga dekat sekolah. Seru sekali…berbagai perlombaan di selenggarakan diantaranya lomba joget balon, pecah balon, memasukkan paku ke dalam botol, halang rintangan, gigit sendok kelereng serta makan kerupuk.

Yang lebih seru lagi karena lomba ini bukan hanya untuk murid tapi juga guru. Persaingan makin panas ketika hasil kemenangan beda tipis. Dan anak-anak sebagai supoter berteriak mendukung jagoannya Benar-benar hari yang sangat menyenangkan dan terlihat anak-anak sangat senang dengan kegiatan ini.



Setelah lomba-lomba selesai kami kembali ke sekolah untuk beristirahat, makan kue dan permen setelah itu pukul 11.00 anak-anak pulang, karena pukul 14.00 akan ada lomba lagi yang akan di selenggarakan oleh Yayasan Citra Nusantara dan lomba akan di gelar di lapangan SLB Negeri Bajawa. Lomba-lomba yang dilaksanakan hampir sama dengan yang di adakan oleh sekolah , bedanya lomba ini khusus untuk anak-anak, meskipun hampir sama lomba sore tadi  juga tidak kalah seru.. tambah ramai dan anak-anak sangat antusias. Tambah seru karena lomba di tutup dengan Ja’i bersama murid, guru dan suster. 
Banyak sekali pelajaran berharga yang dapat di petik, salah satunya adalah anak yang berbeda bukan berarti mereka tidak mampu, juga anak berkebutuhan khusus perlu pendidikan  seperti anak normal lainnya agar kelak ia dapat hidup mandiri dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar. HAPPY DIFABLE DAY ! 
Anak anak SLB Negeri Bajawa
Nama Pengirim           : Oriana Tamara, S. Pd.Sekolah SM-3T           : SLB NEGERI BAJAWALPTK SM-3T              : UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

.
Pasang Iklan .
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Note :

1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM

Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi

Regards,
Flores Post